Mekanisme dan Cara mengatasi Tidur Ngorok – Apakah anda, pasangan anda, atau teman anda suka tidur ngorok? Ya, ngorok saat tidur mungkin sudah menjadi suatu hal yang sangat biasa terjadi pada banyak orang di dunia ini. Saat kita tidur bersama orang yang suka ngorok, tentunya sangat mengganggu bukan? Ditambah lagi, kita malah gak bisa tidur karena terganggu suara dengkurannyayang terkadang cukup keras. Nah, tentunya kita tidak ingin hal itu terjadi pada kita karena itu juga akan sangat mengganggu orang lain. Maka dari itu, mulai sekarang jika kita punya kebiasaan mengorok, sebaiknya cari langkah terbaik Cara Mengatasi Ngorok yang bisa dilakukan untuk mengatasi semua itu dengan baik.
Kenapa Terjadi Ngorok?
Sebelum lebih lanjut kita bicara mengenai beragam cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah tidur yang satu ini, sebaiknya kita coba pahami dulu apa itu ngorok dan bagaimana hal itu bisa terjadi. Mendengkur atau ngorok terjadi akibat adanya getaran pada struktur pernapasa sehingga biasanya mengeluarkan suara baik keras ataupun lembut. Hal iu biasanta terjadi karena ada sumbatan pada aliran pernapasan baik itu pada hidung ataupun juga pada mulut. Ketika ada hambatan, pastinya keluar masuk udara pada bagian tersebut akan terganggu sehingga kemudian munculah suara-suara yang disebut dengan dengkuran.
Apa Penyebab Terjadinya Ngorok?
Selanjutnya, kita perlu bicara tentang penyebab ngorok itu sendiri. Ngorok itu biasanya disebabkan oleh beberapa hal. Hal paling utama karena memang ada sumbatan, namun sumbatan itu biasanya disebablan oleh beberapa hal. Beberapa hal tersebut diantaranya obesitas atau kelebihan berat badan, hal itu karena seseorang yang gemuk akan memiliki hambatan pada bagian pernafasan. Selain itu, bisa juga masalah ngorok ini disebabkan oleh kebiasaan buruk seperti banyak mengkonsumsi alkohol, sering merokok dan yang lainnya. Bahkan, salah satu hal yang sering terjadi juga adalah disebabkan oleh salah posisi tidur. Perlu diketahui bahwa jika kita salah posisi tidur, kemungkinan ngorok akan lebih besar lagi.
Fakta Menarik Tentang Ngorok
Ada fakta menarik tentang kebiasaan ngorok ini. Berdasakan penelitian, 50 persen dari orang dewasa di dunia ini diprediksi mengalami kondisi ngorok ini. Bahkan 25 persen ngorok pada orang dewasa mengalami kondisi ngorok ini secara rutin. Selain itu, kebanyakan mereka yang sering mengalami masalah ngorok ini adalah kaum pria dibanding dengan kaum wanita. Sesuai dengan fakta di lapangan memang bahwa banyak pria yang tidur sambil ngorok, dan sangat jarang wanita yang juga seperti itu, meski sebetulnya ada.
Cara Mudah Mengatasi Ngorok
Karena memang ngorok itu mengganggu dan membuat tidur kita tidak cantik, maka sudah sebaiknya kita bisa mencari cara yang tepat yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan itu. Ada beberapa cara mudah sebetulnya yang bisa dengan mudah kita lakukan untuk mengatasi semua itu dimana kita tidak perlu biaya untuk melakukannya.
- Mulai dari Merubah Posisi Tidur
Terkadang banyak diantara kasus ngorok yang terjadi akibat posisi tidur yang salah. Posisi yang biasa cukup berpotensi untuk mendengkur atau ngorok adalah posisi tidur terlentang. Hal itu terjadi karena saat tidur terlentang biasanya langit-langit tenggorokan akan tertutupi sehingga mudah mengorok. Maka dari itu, anda bisa merubah kebiasaan tidur terlentang ke tidur dengan posisi menyamping.
- Atur Waktu Tidur Anda
Hal selanjutnya yang bisa anda lakukan adalah dengan mengatur waktu tidur anda. Pastikan anda memiliki waktu tidur yang teratur. Jangan terlalu banyak begadang karena itu tidak baik untuk kesehatan termasuk bisa memicu anda mengidap penyakit ngorok. Pastikan juga agar anda tidur dengan waktu yang cukup.
- Hindari Faktor Penyebab Ngorok
Kemudian, hal yang tak kalah penting untuk anda lakukan adalah menghindari beberapa penyebab dari terjadinya dengkuran ini. Beberapa diantaranya adalah dimana sebaiknya anda hindari alkohol, rokok, dan yang lainnya yang bisa memberikan potensi besar untuk terjadi masalah ngorok pada anda.
- Perhatikan Kondisi Tempat Tidur
Kondisi lingkungan tempat tidur juga sebaiknya menjadi fokus perhatian anda karena memang bisa menjadi salah satu pemicu. Tidurlah di tempat yang bersih dan nyaman dan terhindar dari beberapa hal yang koto dan berdebu.
Ngorok memang bisa menjadi salah satu kondisi bermasalah dalam tidur. Selain mengganggu orang di sekitar kita, ngorok juga bisa memunculkan beragam masalah. Nah, maka dari itu sebaiknya kita lakukan beberapa Cara Mengatasi Ngorok.
No Comments