Resep Membuat Risoles Sayur

Resep Membuat Risoles Sayur

Resep Membuat Risoles Sayur – Risol atau risoles adalah kue yang memiliki cita rasa asin. Risol pada umumnya berbentuk seperti lumpia namun bedanya adalah risol memiliki kulit yang renyah layaknya lumpia goreng. Untuk mendapatkan kulit yang renyah ini, risoles biasanya dibuat dengan cara digoreng. Kulit risol biasanya dibalur dengan telur dan tepung sehingga kulit risol agak memiliki bentuk dan tekstur ketika anda makan nantinya.

Isi dalam risol pada umumnya berisikan sayur. Namun anda bisa memvariasikannya dengan menambahkan daging.



Resep Membuat Risoles Sayur

Bahan: 

  • 100-200 gram tepung terigu
  • 275 mili liter susu cair
  • 2 butir telur (satu butir ambil kuning telurnya saja)
  • margarin sebanyak 1 sendok makan (dilelehkan)
  • garam secukupnya

Bahan isi dalam risoles:

  • 1/2 sdt kaldu ayam (bubuk)
  • 100 mili liter kaldu ayam
  • 100 gram buncis (di potong kecil kecil)
  • 100 gram wortel (di potong kecil kecil)
  • 1 batang daun bawang, iris kecil kecil
  • 6 siung bawang putih (ditumbuk dan dihaluskan)
  • Garam, pala, gula pasir, merica secukupnya
  • 1 sdm minyak makan (untuk proses tumis)
  • tepung roti dan telur (untuk tahan pencelupan)

Cara resep membuat risoles sayur:

  • Ambil satu wadah, campurkan bahan tepung, telur dengan garam.
  • Campurkan juga bahan susu ke dalam campuran sembari di aduk hingga merata.
  • Campurkan juga margarin yang sudah dilelehkan tadi dan campur hingga merata sekali lagi.
  • Jika sudah, sisihkan, dan anda bisa mulai menumis bawang putih. Jika bawang putih sudah harum, masukkan bahan buncis dan wortel yang telah dipotong potong kecil, dan aduk hingga aroma sayuran harum.
  • Tambahkan garam, gula pasir dan merica bubuknya. Jangan lupa kaldu ayamnya juga dimasukkan ke dalam tumisan.
  • Masak hingga semua bumbu meresap, lalu tambahkan daung bawang dan aduk aduk sekali lagi.
  • Ambil adonan tadi, dan buat adonan seperti dadar dan masukkan sayur yang barusan anda tumis ke dalamnya. Gulung adonan tersebut dan perhatian agar adonan tidak koyak dan perhatikan juga kerapian tepi adonan risolesnya.
  • Celupkan adonan yang sudah digulung tadi ke dalam telur dan gulingkan juga adonan ke dalam tepung roti.
  • Terakhir, goreng adonan risoles tadi hingga matang dengan minyak panas.
  • Risoles sayur telah siap untuk disajikan.

Tips: Agar risol lebih nikmat, anda bisa menambahkan sedikit potongan daging ayam yang sudah di iris. Risol selalu lebih enak dan cocok disajikan bersama cabe sambal ataupun cabe rawit, namun kalau anak anak yang memakannya, lebih baik disajikan bersama sambal yang agak manis namun pedas.

Coba Juga: Resep Perkedel Kentang

Previous Post Next Post

You Might Also Like

No Comments

Leave a Reply